Menguatkan ukuran implementasi dan merevitalisasi kemitraan global untuk pembangunan yang berkelanjutan
Tujuan Pembangunan Berkelanjutan memang seperti pekerjaan rumah yang begitu besar. Bahkan, mungkin membuat kita ingin segera menyerah dan berkata, “Biarlah! Mustahil dikerjakan! Untuk apa mencoba!” Namun, ingatlah bahwa tugas kita masih banyak. Dunia saat ini jauh lebih terhubung dari masa-masa sebelumnya berkat internet, arus perjalanan, dan kelembagaan global. Semakin banyak pihak yang sepakat kita perlu bekerja sama lebih erat untuk menghentikan perubahan iklim. Dan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan bukan agenda biasa; 193 negara menyepakati tujuan-tujuan ini. Sungguh luar biasa bahwa negara sebanyak itu mencapai kesepakatan penting. Tujuan terakhir inilah yang merangkum jalan bagi negara-negara untuk bahu-membahu mencapai semua Tujuan lain.